Insan Mulia

Insan Mulia

INSAN MULIA

Karya: Dika Indra Al Rizki

(Siswa Kelas XI-TITL-1 SMK Islam 1 Blitar)

Oh insan sumber seluruh insan

Lahirnya di semesta menggemparkan karena Nur-nya

Disaat kegelapan di seluruh insan berharap keterangan kepada kemuliaannya

Sungguh luhur keagungan yang dimuliakan oleh-Nya

 

Wahai insan yang tertakdir yatim dari lahir

Pembawa kabar gembira seluruh wujud jagad raya ini

Sungguh agung pemberian sempurna dari ilahi

Sebagai matahari bagi pemilik qolbu yang gelap dan sunyi

 

Aduhai, si akhlak insan rujukan setiap insan di seluruh penjuru

Lelakumu, ucapanmu menjadi panutan menjiwai qolbu

Karunia luhur yang agung dari raja diraja maha suci al-kudus

Harapan atasmu dari insan yang berucap tak henti menyebut namamu

 

Wahai pelita penerang seraya bulan purnama

Tersentuh diriku atas nur kecintaan dan kerinduan padanya

Pantaskah diri ini, si pelaku dosa mengempu paras yang elok diridhoi oleh-Nya?

Hanyalah harapan demi tercapainya kerinduan ini dalam syafaatnya

 

Duhai mutiara di sela-sela kerikil yang berserakan

Lihatlah diriku yang berkecamuk dalam lautan kerinduan

Yang berharap rahmat dari pemilik semesta alam

Atas-Nya pengabul harapan atas kerinduan

 

Wahai insan yang mulia dan dimuliakan

Engkaulah manusia yang memanusiakan manusia

Sebagai layaknya ibu yang mencintai putranya

Si pemilik Al-Ngatsani yang disucikan oleh Rabbnya

 

Duhai tuan atas dua alam nyata dan gaib

Seraya layaknya penyembah bagi orang yang sakit atas dirinya

Insan-insan nur menyambut si pemilik maqom tinggi

Shalawat serta salam silih berganti mengiringi